Berita

Community Service Universitas dr. Soebandi and Praboromarajchanok Institute

Kualitas kerjasama luar negeri di Universitas dr, Soebandi terus ditingkatkan dengan cara mengimplementasikannya dalam berbagai kegiatan akademik maupun non akademik. Perguruan Tinggi harus terus berupaya menguatkan kerjasama dengan Perguruan Tinggi di Luar Negeri. Karena potensi untuk berkolaborasi di bidang riset dan pengembangan ilmu pengetahuan justru lebih banyak dilakukan karena jaringan (networking). Prestasi akademik memang masih berpengaruh, tetapi networking berpeluang bagus untuk bisa meningkatkan kerjasama. Salah satu kerjasama luar negeri yang semakin aktif diimplementasikan melalui berbagai skema kegiatan adalah kerjasama antara Universitas dr. Soebandi dengan Praboromarajchanok Institute (PBRI) Thailand.

Implementasi kegiatan kerjasama diawali dengan ikut berperan aktif dalam Global Health Professional Education Conference, di hotel Asawin Grand Convention Hotel pada tanggal 1 dan 2 November 2023, yang dibuka oleh Mr. Cholnan Srikaew, M.D (Minister of Public Health, Thailand). dilanjutkan dengan panel discussion dan oral presentation dari berbagai negara yang melibatkan beberapa bidang Ilmu Kesehatan seperti Keperawatan, Farmasi, Kebidanan, Kesehatan Masyarakat, dan Technology Laboratorium Medis.

Implementasi kegiatan kerjasama lainnya yang telah dilaksanakan oleh Universitas dr. Soebandi diantaranya adalah Community services di sekitar Global Health Professional Education Conference di gelar. Kedepannya diharapkan lebih banyak program lagi yang dijalankan diantaranya student exchange, student mobility, internship, dan research collaboration. Selain itu, mendorong adanya program Dual Degree bagi mahasiswa dan dosen dengan sistem perkuliahan empat semester di Indonesia dan empat semester di luar negeri. Mereka akan mendapat dua gelar dan kesempatan riset kolaborasi dengan luar negeri

You may also like...